W.E.L.C.O.M.E :)

SAVE VOO READ
Selamat Membaca
dan Semoga Bermanfaat (!!)
;)
Hohhoho ..

Senin, 02 Juli 2012

misteri tentang cinta

untuk kali ini saya akan menceritakan tentang sebuah pengalaman unik di alam kehidupan nyata.
kisah ini berawal dari sebuah pertemuan entah tersusun-terencana atau pun tidak. akan tetapi kisah ini merupakan salah satu fenomena yang unik untuk dicermati lebih dalam.

kita berbicara tentang sebuah waktu yang memiliki rencana tersendiri dikala alam raya tak mampu menjawab seluruh gemersah misteri yang terjadi. diasana terdapat ribuan butir awan yang siap menghiasi pesona jiwa yang rapuh dan sepi.

seluruh energi berfokus kedalam satu kekuatan yang besar menuju sebuah ledakan perubahan yang tidak terduga. dan setelah itu terjadi banyak sekali orang yang lumpuh logika dan tidak mampu berfikkir realisitis. itulah kekuatan CINTA...


kisah yang aktual ini berawal dari banyaknya cerita aneh-nyentrik-dan juga konyol, tentunya berawal dan disebabkan oleh cinta. yaa, sebuah anugrah hebat dan luar biasa ini seringkali hinggap dalam relung kehidupan manusia. walau tanpa adanya keinginan-paksaan-maupun undangan yang disengaja oleh umat manusia ini. akan tetapi, semua hal itu datang dengan begitu cepat bahkan dengan setting yang tidak masuk akal. faktanya, banyak orang yang bisa jatuh cinta dengan seseorang yang baru detemuinya, atau dengan seseorag yang selama ini dibencinya, bahkan dengan seseorang yang selama ini hidup berdekatan tanpa jarak namun sungguh tidak masuk akal.

mungkin itulah salah satu keajaiban cinta. termasuk keanehan yang terjadi dalam setiap kisah romantis setiap orang yang tentunya berbeda-beda. tergantung dari adanya kecerdikan setiap orang dalam memandang setiap kejadian dari berbagai sudut pandang yang beragam dengan lebih bijaksana.

dan salah satu sifat dari cinta pun memiliki indikator yang tidak selalu tampak indah. namun sering kali menjelma menjadi sebuah misteri yang gelap dan tanpa hal yang tidak mungkin semua itu terjadi menjadi sebuah hal yang membunuh orang yang memuja cinta itu sendiri. tapi sampai saat ini saya adalah salah satu orang yang senang mengamati bagaimana dan seperti apa cinta itu berlangsung dalam kehidupan manusia. walaupun saya tidak mengalami dan belum pernah memiliki keinginan untuk berperan langsung sebagai aktor cinta. namun saya sadar bahwa hal itu adalah sebuah tuntutan hidup seseorang yang sampai sekarang ini masih terekam dalam tugas perkembangan seseorang. oleh karena itu, mungkin sebagai PR besar saya khususnya, memiliki kewajiban untuk memaknai cinta dalam kehidupan itu sendiri sebagai anugrah yang indah dan digunakan tepat pada waktu dan fungsi yang sebenarnya dengan utuh.

permasalahannya sekarang adalah, jika cinta itu indah dan sebagai anugarah---
mengapa pada beberapa saat cinta itu menenggelamkan manusia dalam kesedihan yang berlarut-larut dan seakan menghilang dalam peran pentingnya sebagai sebuah jelamaan yang indah ? mungkin salahsatu jawaban yang baru saya miliki saat ini adalah karena cinta itu tidak digunakan bersama orang yang TEPAT. selain itu bisa juga terjadi bahwa cinta itu memang belum PAS waktuya untuk digunakan sejak dini, atau mungkin cinta itu memang telah disalahgunakan untuk keinginanan yang KURANG SEIMBANG. dan memang banyak sekali faktor lainnya yang telah salah dalam menggunakan cinta sesuai fungsinya.

seperti sebuah pepatah yang menyatakan bahwa "jika engkau memainkan cinta, maka cinta akan berbalik memainkanmu". dari hal itu memang ada sebuah sebab-akibat yang logis dikala kita akan melakukan hal yang baik, maka kita akan dapat menghasilkan hasil yang baik pula, untuk itu maka tidak ada salahnya jika kita koreksi kembali jenis-jenis cinta yang dimiliki untuk mengenal lebih dalam modus dalam menggunakan cinta tersebut. dan jangan sampai terjadi hingga hal-hal buruk menimpa akibat kekurang tepatan cinta digunakan dalam kehidupan ini.

sedangkan untuk memilih seseorang yang tepat dalam kehidupan kita, banyak hal yang orang tempuh agar mampu menemukan belahan jiwanya atau soulmate. mungkin hal ini terjadi untuk memnimalisir kesalahan menemukan dan menentukan pasangan yang kita miliki. dalam buku yang berjudul "why him, why her" disebutkan beberapa indikator dan alasan mengapa seseorang mampu memilih  pasangan hidupnya. dalam buku tersebut dikatakan bahwa tidak hanya kesamaan dan kecocokan nasib yang membuat seseorang tepat hidup bersama. namun adanya sebuah peran personality yang dibagi-bagi kedalam karakter yang bersifat penjelajah, negosiator, pengarah, dan pembangun. sekilas karakteristik tersebut sama halnya dengan pola kepribadian dari sanguinis (penjelajah), melankolis (pembangun), kholerik (pengarah), dan pragmatis (negosiator). pola tersebut dikembangkan menjadi pola kecocokan seseorang dengan melihat kepribadian yang dimilikinya. menurut buku tersebut terdapat kesamaan sifat penjelajah menjadikan seorang penjelajah lebih memilih seorang penjelajah lagi menjadi pasangan hidupnya. sedangkan karakter pengarah dan negosiator memiliki kecendurangan untuk berkombinasi satu sama lain menjadi pasangan yang lebih seimbang. termasuk seorang pembangun yang akan lebih nyaman lagi memiliki pasangan yang berpola karakter sama dengan pembangun lagi.

akan tetapi apakah hal itu diatas itu mampu menjadi sebuah ukuran dari keberhasilan cinta yang sesungguhnya?
yaa, itu masih menjadi misteri. terlebih jika kita menilik bahwasanya cinta itu memang melumpuhkan logika. maka, semua hal yang bersifat logis sudah tidak mempan dan tidak mampu membendung seluruh gejolak yang sedang membara tersebut.

semoga cinta dan apapun itu namanya akan tetap mampu memiliki pengaruh positif dan membuat hidup kita lebih baik, berarti, dan bahagia :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar